Kantor Perwakilan Kejaksaan Bengkalis Semak Samon Di Duri Tidak Berfungsi 

Duri,”matahukum.id – Pemerintah telah menggelontorkan anggaran milyaran rupiah untuk tiga unit pembangunan Kantor Perwakilan Kejaksaan Bengkalis, yang terletak di Jalan Pipa Air Bersih Gang Murino Jaya 125 Duri Kecamatan Bathin Solapan.

Dengan bertujuan untuk mempercepat proses sebuah perkara hukum yang menimpa anggota masyarakat Duri dan sekaligus untuk meringankan segala biaya yang timbul akibat proses hukum tersebut seperti tindak pidana ringan dan lainnya.

Tiga unit gedung megah sudah berdiri puluhan tahun Kantor Perwakilan Kejaksaan Bengkalis di Duri, sampai hari tidak terlihat adanya aktifitas sehingga perkarangan kantor tersebut sudah dipenuh semak samon ilalang dan hutan seperti sarang hantu di tengah kota.

Diminta tanggapannya dari salah satu aktivis, Ketua Dewan Penasehat Hukum LSM Komunitas Peduli Hukum dan Penyelamatan Lingkungan (KPH-PL) Adv. Yusri Dachlan, SH menyampaikan, kami sangat berharap kantor tersebut di aktifkan kembali, melihat dari sisi pencari keadilan saja, jika itu difungsikan tentunya pengacara yang berdomisili di duri mudah berkoordinasi perkara, dan keluarga Terdakwa lebih dekat akses serta biaya ringan tidak perlu menyeberang ke pulau Bengkalis melalui kapal Roro berat di ongkos,”keluhnya.

“Namun tidak hanya kantor perwakilan kejaksaan saja yang harus di fungsikan di Duri ini, tetapi hendaknya kantor perwakilan Pengadilan keliling pun juga harus ada di Duri ini, sehingga 60 atau 70% perkara-perkara bisa di selesaikan dengan cepat mudah biaya ringan, kecuali perkara-perkara korupsi memang harus di PN Pekanbaru,”tambahnya lagi.

Dikonfirmasi Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis Dr. Sri Odit Megonondo, SH.,MH melalui Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Bengkalis Resky Pradhana Romli, S.H.,M.H pada Rabu 9 April 2025 mengatakan, Iya bang. Kami di sini konsentrasi penanganan perkara di pulau. Insha Allah dalam waktu dekat kami bersihkan bang..singkatnya.(mir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *