Kandis – matahukum.id – Babinsa Koramil 05/PWK Kandis Kodim 0322/ Siak, Koptu K. Sitohang, melaksanakan pendampingan Suntik Rabies oleh Diskewan Kecamatan Kandis Terhadap Hewan Anjing, Bertempat di RT 001/RW 13 Km 79 Kelurahan Kandis Kota Kecamatan Kandis Kabupaten Siak. Selasa, 20 Agustus 2024.
Adapun yang hadir dalam giat tersebut ialah Babinsa Koptu K. Sitohang., Bhabinkamtibmas Bripka Rudi Mangunsong., Dokter Hewan Kecamatan Kandis Drh Ari Akhdan., Kasi Trantib PLT Kelurahan Kandis Kota Petrio Neldi dan Ketua Rt 01 Susanto.
Kegiatan dimulai pada pukul 10.30 Wib dan selesai pada pukul 11.30 Wib selama kegiatan berlangsung suasana berjalan dalam keadaan aman tertib dan lancar.