Jakarta,”matahukum.id – Presiden Jokowi mendadak panggil Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh ke istana.
Menurut Politisi Partai Nasdem Ahmad Sahroni membenarkan Presiden Jokowi memanggil Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh ke istana.
Dalam pesan singkatnya pada Minggu 18 Februari 2024, elite Partai Nasdem itu, seperti yang dituliskan tvonenews, Ketum Nasdem Dipanggil pak Presiden ke istana, namun elit partai Nasdem tersebut belum mengetahui apa agenda pertemuannya itu.
“Kita enggek ngerti, karena Presiden yang langsung memanggil bapak. Bukan bapak yang menghubungi Presiden,”ucapnya.
Sumber juga mengaku tidak ada yang mendampingi Surya Paloh, termasuk dari elite Partai NasDem. Pertemuan Surya Paloh dan Jokowi rencananya berlangsung usai Maghrib.